Minggu, 30 Desember 2012

Resident Evil 6 Akan Hadir di PC !


Beberapa waktu yang lalu, Capcom memang telah mengumumkan kalau Resident Evil 6 untuk PC masih dipertanyakan. Hal ini mengingat sesuatu yang buruk yang pernah terjadi pada Resident Evil 4, dimana perusahaan telah membuat beberapa kesalahan untuk perilisannya di platform PC. Pemberitahuan seperti ini kurang lebih diberitahukan pada bulan September yang lalu dimana Capcom berkata tidak akan melakukan pengiriman untuk PC "some time". Kekecewaan tentu datang untuk para penggemar game ini yang memiliki platform PC saat itu.

Kali ini sepertinya setiap penggemar game tembak-tembakan ini akan kembali tersenyum dengan berita Capcom yang diungkapkan hari ini. Capcom mengatakan kalau PC akan mendapatkan jatah yang sama dengan console termasuk untuk semua content yang ada pada console. Pelirisan game ini untuk platform PC akan jatuh pada tanggal 22 Maret 2013 nanti. Untuk mendapatkan game ini dapat mengunduhnya pada Steam, karena hingga saat ini masih belum dijelaskan apakah game ini akan tersedia untuk outlet atau tidak. Pada versi Steam, game ini akan didukung oleh Cloud Saving, Steam Achievements, leaderboards, dan game overlay.




Capcom juga telah mengumumkan pada hari ini kalau Resident Evil 6 juga dapat dimainkan pada Xbox 360 sebagai permintaan para penggemar, dan untuk yang satu ini Capcom mengatakan kalau game tersebut tidak diberikan harga sama sekali. Begitu kurang lebih seperti yang diberitahukan Capcom pada melalui situs GameSpot Asia.




Sebagai tambahan, seperti yang telah diberitahukan sebelumnya, pada Resident Evil 6 ini, ada tambahan Ada Wong pada mode campaign dari permulaan yang memang sengaja dibuat sebagai campaign untuknya. Selain itu juga ada update dimana game ini membawa sebuah opsi baru pada camera-adjusment dan semoga tidak ada kesulitan baru yang ditimbulkan dengan adanya update ini.

Capcom juga mengatakan kalau ada sebuah update baru untuk Resident Evil 6 yang nanti bisa didapatkan oleh gamer mulai tanggal 22 Januari 2013. Agent Hunt juga akan dapat dimainkan sama seperti Ada Wong dari awal game ini, dapat juga untuk dimainkan pada stage yang dipilih dan juga membawa game pada permainan tercepat sebagai seorang assist. Untuk melihat update sepenuhnya, bisa dilihat pada website resmi Capcom.

Untuk yang terakhir, ada tiga mode multiplayer dalam game (Predator, Onslaught, dan Survivor) yang akan datang untuk versi Xbox 360 mulai besok dengan harga $4 untuk per-satuannya. Sedangkan jika ingin mendapatkan secara keseluruhan, gamer hanya butuh membayar sekitar $9. Mode ini sendiri belum jelas apakah akan datang untuk PlayStation 3 dan PC, karena hingga saat ini masih belum ada penjelasan yang diberikan oleh Capcom mengenai hal itu.

SUMBER FROM : INDOGAMERS

Please Give Us Your 1 Minute In Sharing This Post!
SOCIALIZE IT →
FOLLOW US →
SHARE IT →
Powered By: BloggerYard.Com

0 komentar: